Anggur, Buah yang Punya Segudang Manfaat
Tanaman buah perdu yang satu ini hidup dengan cara merambat. Anggur tumbuh dengan baik di dataran rendah dengan tanah yang berpasir serta mengandung lempung. Anggur memiliki rasa yang unik: asam-manis. Cita rasa tersebut membuat anggur sangat digemari. Di Eropa, kepopuleran anggur bahkan membuatnya sering digunakan sebagai bahan baku dan campuran berbagai makanan serta minuman seperti jus, wine, cake dan pie.
![]() |
Buah Anggur |
Anggur secara umum terbagi dalam tiga kelompok, yakni old world, nort America dan hybrid. Warna kulit anggur pun beraneka ragam, mulai dari putih, kuning, hijau, merah, dan ungu. Warna ungu pada anggur diketahui berasal dari flavonoid, sebuah zat yang memberikan banyak keuntungan bagi tubuh, seperti antioksidan yang dapat mencegah kanker, menghambat oksidasi LDL pada dinding pembuluh koroner jantung, dan penangkal radikal bebas.
Dilansir dari ANTRA, sebuah studi arkeo-botani mengenai fosil biji-bijian dari University of Basque, Spanyol, mengungkapkan fakta bahwa budidaya anggur sudah dilakukan sejak abad ke 10. Para peneliti berpendapat bahwa lahan yang ditemukan di Zaballa, sebuah desa bagian utara Spanyol itu lebih cocok ditanami tanaman merambat daripada padi-padian.
Mengonsumsi anggur secara berkala dapat meningkatkan gairah seksual serta menjaga kesehatan otak, sehingga menghindarkan kita dari penyakit Alzheimer
Kandungan yang Terdapat Pada Anggur
Anggur memiliki bermacam zat yang bermanfaat bagi tubuh. Beberapa kandungan yang terdapat dalam anggur diantaranya adalah:
- Air
- Energi
- Protein
- Lemak
- Karbohidrat
- Serat
- Folat
- Vitamin B6
- Vitamin B12
- Vitamin C
- Vitamin K
- Fosfor
- Besi
- Magnesium
- Mangan
- Natrium
- Kalium
- Seng
- Tiamin
- Riboflavin
- Niasin
- Asam Pantotenat
Obat Awet Muda dan Pelindung Kanker
Penuaan dini memang disebabkan oleh beberapa faktor pemicu seperti genetika, misalnya mengidap penyakit turunan, faktor endogenik seperti kerusakan sel yang mengakibatkan perubahan secara fisik, dan faktor lingkungan seperti gaya hidup tidak sehat. Mengonsumsi anggur secara berkala dapat mencegah penuaan dini. Anggur mengandung resveratrol dan pycnogenol yang berperan untuk melenturkan pembuluh darah dan berefek terhadap anti penuaan dini.
Manfaat lain yang terkandung dalam buah mungil ini adalah khasiatnya untuk mencegah segala jenis kanker seperti kanker kolon, kanker prostat, dan kanker payudara. Antioksidan yang terkandung dalam anggur terbukti dapat melindungi tubuh dari fibrosis payudara (pengerasan jaringan di sekitar payudara). Kandungan likopen dalam anggur juga bermanfaat melindungi tubuh dari kanker rahim, kanker paru-paru, dan kanker usus besar.
Anggur juga mengandung antosianin yang merawat organ dalam tubuh. Antosianin berfungsi untuk mencegah terjadinya aterosklerosis, melindungi lambung, menghambat sel tumor, meningkatkan kemampuan penglihatan, serta melindungi otak dari kerusakan dan meningkatkan memori otak
Anggur memiliki kandungan fenol yang merupakan antioksidan yang sangat kuat, dapat mencegah jantung koroner
Makanlah Anggur yang Telah Matang
Anggur merupakan buah nonklimaterik, yaitu buah yang tidak mengalami proses pematangan setelah dipetik dari pohonnya. Untuk itu, pastikan anggur yang anda konsumsi benar-benar telah masak.
![]() |
Anggur Matang |
Kulit, daging, dan biji buah anggur sangat dianjurkan untuk dimakan secara bersamaan. Biji anggur memang terasa agak pahit jika dimakan. Namun, siapa sangka justru dari rasa pahit itulah bersumber segala manfaat. Biji anggur mengandung 4-5 % flavonoid dan 60-70 % polifenol.
Membuat Jus Anggur Merah
Ada berbagai macam cara untuk mengolah buah anggur, salah satunya adalah dengan dibuat jus. Berikut bahan-bahan ysng diperlukan serta cara pembuatannya.
- 200 gr anggur merah
- Air secukupnya
- Es batu sesuai selera
- Masukkan anggur ke dalam blender, kemudian proses hingga halus.
- Tambahkan air matang secukupnya
- Pindahkan dalam gelas saji
- Tambahkan es batu sesuai dengan selera
- Sajikan
Itulah berbagai manfaat dari buah anggur yang bisa anda peroleh. Konsumsilah sesuai dengan kebutuhan. Karena hal yang berlebihan tidak baik untuk tubuh
Belum ada Komentar untuk "Anggur, Buah yang Punya Segudang Manfaat"
Posting Komentar